Minggu, 13 November 2016

Apa itu ADDM dan ADDB???Masih bingung??Ini penjelasannya

Apa itu ADDM dan ADDB???Masih bingung??Ini penjelasannya


perbedaan addm dan addb



 Apa itu ADDB??? dan apa itu ADDM, mungkin itu pertanyaan yang ada di benak anda ketika akan membeli kendaraan terutama kendaraan roda empat secara kredit baik itu via leasing ataupun via bank. Setidaknya 2 jenis skema pembayaran tersebut yang akan ditawarkan oleh seorang sales kepada anda. Sebagai seorang pembeli awam atau orang yang akan membeli mobil pertamanya tentu akan bingung mengenai istilah kredit ini.

 ADDB merupakan singkatan dari Angsuran Dibayar Di Belakang atau dikenal juga dengan istilah arrear, artinya angsuran pertama tidak masuk dalam komponen biaya (DP) yang harus dibayar pada saat akad kredit terjadi, sehingga sisa tenor kredit akan tetap utuh dan terhitung dalam jumlah genap. Misalkan anda mengambil kredit mobil dengan tenor 5 tahun, berarti anda harus membayar angsuran selama 60bulan ke depan diluar DP yang sudah anda bayarkan ke pihak dealer. Lantas keuntungan apa yang didapatkan kalau kita mengambil kredit dengan perhitungan secara ADDB??. tentunya keuntungannya yaitu DP yang harus dibayarkan menjadi lebih ringan dan lebih terjangkau.

 ADDM merupakan singkatan dari Angsuran Dibayar Di muka atau dikenal juga dengan istilah advance, artinyaangsuran pertama masuk dalam komponen biaya (DP) yang harus dibayar pada saat akad kredit, sehingga sisa tenor kredit akan dikurangi 1x(1bulan) dari tenor yang telah ditetapkan. Untuk ADDM sisa tenor terhitung dalam jumlah ganjil. Meskipun anda mengambil skema kredit secara ADDM tetap bulan depan setelah akad kredit dan mobil dikirim, anda diharuskan membayar angsuran mobil anda, (Lho..bukannya angsuran pertama sudah dibayarkan sewaktu saya membayar DP.???). Kebanyakan tentu anda akan bertanya seperti itu, tapi jangan khawatir karena yang dipotong itu adalah sisa tenor bulan terakhir (1 tahun = 11x, 2 tahun =23x,...dst). Keuntungan yang didapatkan kalau anda mengambil skema ADDM yaitu anda akan mendapatkan bunga yang lebih rendah dibandingkan dengan skema pembayaran ADDB.
          
Jadi bagusnya pilih yang mana??ADDB atau ADDM??. Jawabannya adalah "sesuaikan dengan kemampuan dan kondisi keuangan anda" karena 2 jenis skema pembayaran tersebut mempunya kelebihan dan kekurangan tersendiri. Apabila anda tidak mempunyai kendala untuk pembayaran DP yang lebih besar, maka saya sarankan lebih baik mengambil skema pembayaran ADDM karena bunganya lebih rendah dibandingkan ADDB sehingga angsuran tiap bulannya pasti rendah juga. Sebaliknya kalau budget DP terbatas dan keperluan anda akan kendaraan tidak bisa ditunda lagi, maka sebaiknya ambil skema pembayaran ADDB karena DP yang akan dibayarkan tentunya lebih rendah dan lebih terjangkau.
           
 Sekian tulisan dari saya, semoga bermanfaat, dan menambah wawasan tentunya bagi anda yang akan membeli kendaraan secara kredit. Kalau masih bingung, silahkan konsultasikan langsung dengan saya, pasti saya bantu mimpi anda untuk memiliki mobil idaman. ^_^

0 komentar:

Posting Komentar